Kades Mangun Jayo Ihsan foto bersama para ustad dan tamu undangan. foto : Tebonetizen.com |
TEBONETIZEN.COM, - Warga Desa Mangun Jayo Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo, Jambi melaksanakan zikir dan tahlil bersama dalam rangka memperingati 10 Muharram 1446 H.
Kepala Desa (Kades) Ihsan menyebutkan bahwa kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan setiap Tahun.
"Inilah kegiatan rutin di desa kami, sudah menjadi tradisi secara turun menurun," kata Ihsan.
"Alhamdulillah malam ini kita bisa berkumpul bersama masyarakat, para ustad dan juga tamu undangan lainnya dalam rangka memperingati 10 Muharam 1446 H," imbuhnya Senin (17/07/2024) malam.
Sebelum pelaksanaan zikir dan tahlil bersama, warga Desa Mangun Jayo secara bersama-sama keliling kampung dengan membawa obor dari pangkal desa sampai ke ujung desa.
"Terima kasih atas kehadiran dan kekompakan seluruh warga, semoga kegiatan ini menjadikan desa kita terhindar dari balak," pungkas Ihsan.
Selanjutnya kegiatan yang dilaksanakan di lapangan dusun pulau tambun Desa Mangun Jayo ditutup dengan tausiah agama. (Red-TN).