Resmi Pimpin Polres Tebo, AKBP Fitria Mega Akan Tertibkan Dua Hal Krusial di Tebo

Resmi Pimpin Polres Tebo, AKBP Fitria Mega Akan Tertibkan Dua Hal Krusial di Tebo

Penyambutan Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega di Mapolres Tebo Kamis (06/01/2022), Foto : Ist

TEBONETIZEN.COM, - AKBP Fitria Mega resmi menjabat sebagai Kapolres Tebo menggantikan AKBP Gunawan Tri Laksono yang dimutasi menjadi Kasubagbagwatpers bag SDM Korbrimob Polri.


Sebelumnya, AKBP Fitria Mega menjabat sebagai Psi Rosdm Polda Jambi.


Usai melaksanakan apel pisah sambut di Mapolres Tebo Kamis (06/01/2022), Kapolres perempuan pertama di provinsi Jambi tersebut mengaku perasaan campur-campur setelah diangkat menjadi Kapolres.


Selanjutnya, Wanita lulusan Sekolah Pembentukan Perwira Polri 2002 ini mengatakan, pertama dirinya merasa senang dan bangga karena dipercaya pimpinan untuk memegang amanah.


Yang kedua adalah tantangan yang dia emban, minimal bisa menyamakan prestasi. Sebagai Pejabat tertinggi di jajaran polres Tebo tentu ini bukan menjadi hal yang mudah.


"Saya akan tunjukkan itu, dan bagi saya gender tidak menjadi masalah dan yang paling penting kinerjanya," ujarnya.


Ditanyakan terkait hal apa yang akan dilakukan di Tebo, dirinya akan melaksanakan sesuai atensi pimpinan.


Untuk saat ini, tetap fokus dengan program pemerintah untuk melaksanakan vaksinasi secara merata.


"Saat inikan masih gencarnya melaksanakan vaksin, baik itu vaksin untuk orang dewasa hingga anak-anak," katanya.


Kemudian atensi Kapolri sebagai pimpinan tertinggi Polri soal, ilegal Driling, Ilegal Maining, dan Ilegal Logging yang diduga masih ada di Kabupaten Tebo, akan ditertibkan.


"Kalau di Tebo saya dengar banyak kegiatan PETI dan Ilegal loging. Nanti kita coba tertibkan," tegasnya.


Sambung ibu dua anak ini, suksesnya Polres Tebo merupakan bentuk kinerja dari Polres Tebo. Kerjasama yang baik adalah wujud bentuk pengayoman dan pengabdian terhadap masyarakat.


"Tidak ada pemimpin yang hebat, jika tidak didukung anggota yang baik pula," pungkas wanita yang juga pernah kepala Polsek di Serang, Polda Banten (Red-TN).

Baca Juga:

Untuk Anda